Realisasi BOP-Kinerja

PKBM Widya Aksara, sebuah lembaga pendidikan non formal yang berdedikasi dalam memberikan akses pendidikan bagi masyarakat, telah sukses melaksanakan realisasi Bantuan Operasional Pendidikan – Kinerja (BOPKin). Salah satu kegiatan yang dilaksanakan adalah Workshop Analisis Rapor Pendidikan. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pendidikan di lingkungan PKBM Widya Aksara dan pendidik dalam memahami dan menganalisis rapor pendidikan.

BOP Kinerja adalah dana bantuan yang diberikan kepada satuan pendidikan non formal seperti PKBM Widya Aksara dengan syarat rapor pendidikan menunjukkan peningkatan kinerja yang signifikan. Hal ini menjadi motivasi bagi PKBM Widya Aksara untuk terus meningkatkan kualitas layanan pendidikan yang diberikan kepada masyarakat.

Workshop Analisis Rapor Pendidikan di PKBM Widya Aksara dihadiri oleh Ketua PKBM, Turor, dan Narasumber. Mereka mendapatkan pelatihan intensif tentang cara menganalisis rapor pendidikan dengan tepat, mengidentifikasi kekuatan dan kelemahan peserta belajar, serta merumuskan strategi untuk meningkatkan kinerja belajar secara individu maupun kelompok.

Ketua PKBM Widya Aksara, Dr. Ni Putu Ayu Hervina Sanjayanti, M.Pd, menyatakan, “Kami sangat berkomitmen untuk memberikan pendidikan berkualitas kepada masyarakat, dan BOP Kinerja menjadi dorongan yang besar bagi kami untuk terus melakukan inovasi dan perbaikan. Workshop ini adalah salah satu wujud dari komitmen kami untuk meningkatkan kualitas layanan pendidikan.”

Peserta workshop juga dilibatkan dalam diskusi dan sesi tanya jawab yang memungkinkan mereka untuk berbagi pengalaman dan mendapatkan pemahaman yang lebih mendalam tentang pentingnya analisis rapor pendidikan dalam meningkatkan kualitas pembelajaran.

Dengan terselenggaranya realisasi BOP Kinerja ini, PKBM Widya Aksara menegaskan komitmennya dalam menjaga standar pendidikan yang tinggi dan terus berupaya memberikan yang terbaik bagi peserta didiknya. Semangat untuk terus berkembang dan meningkatkan kualitas pendidikan di PKBM Widya Aksara diharapkan dapat memberikan dampak positif yang besar bagi masyarakat sekitar.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *